SULTRABERITA.ID, KENDARI – Puluhan Personel Sat Brimobda Sultra bersama Bhayangkari Cabang Sat Brimobda Sultra melaksanakan kegiatan bakti sosial di tengah pandemi Covid-19, Kamis 28 Mei 2020.
BACA JUGA :
- KSOP Kendari Siapkan 26 Armada untuk Angkutan Mudik Lebaran 2025
- Ada 19 Nama di Kursi Pelantikan Pengurus Danantara, Ini Daftarnya
- Sambut Kunker ASR di Konawe, Bupati Yusran Akbar Dukung Penuh Program Maggot dan Mantu Gubernur
- Pengumuman! ASN Boleh Mulai WFA Hari Ini, Simak Aturannya
- Bazar QRIS IAIN Kendari, Sembako Dibanderol Hanya Rp6
Aksi baksos berupa pembagian paket sembako kepada masyarakat terdampak virus Corona menyasar sejumlah desa dan kelurahan di Kabupaten Konawe dan Kota Kendari.
Beberapa daerah yang mendapat bantuan antara lain Desa Tapulaga, Desa Sorue Jaya, Desa Bokori Kecamatan Soropia Kabupaten Konawe, Kelurahan Kasilampe Kecamatan Kendari Barat. Mereka yang mendapat paket sembako mayoritas bekerja sebagai nelayan dan pekerja harian.
Tak hanya itu saja, personil Brimob ini turut menyambangi Panti Asuhan Al-Ikhlas Kelurahan Baruga Kecamatan Baruga Kota Kendari guna menyalurkan bantuan sembako.
Kegiatan bakti sosial dipimpin langsung oleh Dansat Brimobda Sultra Kombes Pol Adarma Sinaga SIK MHum.
Perwira menengah Polri ini terjun langsung mengawal penyaluran paket sembako kepada warga masyarakat di pada tiga desa plus satu kelurahan serta satu panti asuhan di Sultra.
Dalam kegiatan bakti sosial tersebut, personil Sat Brimobda Sultra membagikan 150 paket sembako yang berisi beras, gula pasir, susu UHT, kacang hijau, pembalut, kecap, mie instant dan biskuit dari PD.
Sementara Bhayangkari Polda Sultra pimpinan Shanty Merdisyam diwakili istri Wakapolda Sultra, Peggy Yan Sultra, Emi Yudi dan Elida Adarma.
Pembagian paket sembako tetap memperhatikan protokol pencegahan virus Covid-19 yakni menjaga jarak/physical distancing dan menggunakan masker.
“Kegiatan bakti sosial kali ini kami laksanakan dalam rangka memberikan bantuan berupa paket sembako kepada warga yang mata pencahariannya terdampak wabah virus covid-19 salah satunya masyarakat yang berprofesi sebagai nelayan. Sehingga dalam bakti sosial ini sasaran kami adalah 3 Desa di Kecamatan Soropia dan 1 Kelurahan di Kendari Barat dimana mayoritas mata pencaharian mereka adalah sebagai nelayan dan pekerja harian lepas serta anak-anak kita di panti asuhan Al-Ikhlas dengan harapan dapat sedikit meringankan beban mereka di tengah pandemi covid-19 yang kita semua rasakan saat ini,” ujarnya.
“Disela kegiatan bakti sosial ini tidak lupa kami memberikan himbauan kepada masyarakat agar tetap mematuhi aturan pemerintah berkaitan dengan cara-cara pencegahan dan mitigasi Covid-19” papar Dansat Brimobda Sultra Kombes Pol Adarma Sinaga SIK. Adm