BERITA TERKINIEKOBISHEADLINE

Pertamina Sulawesi Tebar Kebahagiaan Bersama Anak Panti di Malam Tahun Baru

×

Pertamina Sulawesi Tebar Kebahagiaan Bersama Anak Panti di Malam Tahun Baru

Sebarkan artikel ini

LAJUR.CO, KENDARI — Pertamina Patra Niaga Regional Sulawesi mengisi malam pergantian Tahun Baru dengan kegiatan berbagi kebahagiaan bersama anak-anak panti asuhan. Kegiatan tersebut dilaksanakan di Rumah Dinas Executive General Manager Pertamina Patra Niaga Sulawesi sebagai wujud rasa syukur atas berakhirnya Tahun 2025 yang berjalan dengan lancar serta terjaganya keandalan pasokan energi di wilayah Sulawesi.

Kegiatan diikuti keluarga besar Perwira dan Mitra Kerja PT Pertamina Patra Niaga Regional Sulawesi. Momentum malam tahun baru dimaknai sebagai sarana bermuhasabah dan memperkuat kepedulian sosial perusahaan terhadap masyarakat, khususnya anak-anak panti asuhan.

Baca Juga :  Kenali Penyebab Rambut Rontok saat Menopause dan Cara Mengatasinya

Dalam kegiatan tersebut, Pertamina Patra Niaga Regional Sulawesi menyalurkan santunan kepada dua panti asuhan, yakni Panti Asuhan Berkah Ilahi dan Panti Asuhan Nur Rochmah. Masing-masing panti asuhan menerima santunan senilai Rp10.000.000 sebagai bentuk dukungan dan kepedulian perusahaan.

Executive General Manager PT Pertamina Patra Niaga Regional Sulawesi, Deny Sukendar, menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan ungkapan rasa syukur sekaligus komitmen perusahaan untuk terus hadir dan memberi manfaat bagi masyarakat.

Baca Juga :  Dompet Aman di Tengah Inflasi, GenBI IAIN Kendari Edukasi Warga Ranomeeto Mandiri Cabai & Sayur

“Malam pergantian tahun ini kami maknai sebagai momentum untuk bermuhasabah dan bersyukur atas berjalannya operasional Pertamina Patra Niaga sepanjang tahun 2025 yang aman dan lancar. Di tengah rasa syukur tersebut, kami ingin berbagi kebahagiaan dengan adik-adik di panti asuhan sebagai bagian dari komitmen sosial dan nilai-nilai kebersamaan yang kami junjung,” ujar Deny Sukendar.

Sementara itu, Ketua Panti Asuhan Berkah Ilahi, Ibu Nuraeni Bulaeng, menyampaikan apresiasi dan rasa terima kasih atas perhatian yang diberikan oleh Pertamina Patra Niaga Regional Sulawesi.

Baca Juga :  ASR: Dapur SPPG Lanud Haluoleo Suplai MBG ke 3.589 Siswa se- Ranomeeto

“Kami sangat bersyukur dan berterima kasih kepada Pertamina Patra Niaga Regional Sulawesi atas kepedulian dan santunan yang diberikan. Bantuan ini sangat berarti bagi anak-anak panti dan menjadi penyemangat bagi kami semua. Semoga Pertamina semakin maju dan terus membawa manfaat bagi masyarakat,” ungkap Ibu Nuraeni.

Melalui program sosial tersebut, Pertamina Patra Niaga Regional Sulawesi berharap dapat menumbuhkan semangat berbagi, mempererat kebersamaan, serta menutup Tahun 2025 dengan nilai-nilai positif yang membawa harapan baik di Tahun 2026. Adm

0 0 votes
Article Rating
Subscribe
Notify of
guest

0 Comments
Oldest
Newest Most Voted
Inline Feedbacks
View all comments
0
Would love your thoughts, please comment.x
()
x