BERITA TERKINIHEADLINE

Kakanwil Makan Nasi Ompreng Dengan Warga Binaan Rutan Raha

×

Kakanwil Makan Nasi Ompreng Dengan Warga Binaan Rutan Raha

Sebarkan artikel ini

LAJUR.CO, RAHA – Kepala Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM (Kemenkumham) Sulawesi Tenggara (Sultra) Silvester Sili Laba melakukan roadshow ke Rutan Kelas IIB Raha, Rabu (2/3/2022). Agenda kunjungan ini merupakan bagian kampanye program Pendekatan Humanis di Bidang Pemasyarakatan (Penamas) yang kini tengah digaungkan oleh Kanwil Kemenkumham Sultra.

Berbeda dari biasanya, kegiatan Penamas dipimpin Silvester Sili Laba yang didampingi Kepala Divisi Administrasi (Kadivmin) Kortini JM Sihotang, Kepala Divisi Pemasyarakatan (Kadivpas) Muslim diisi ajang makan nasi ompreng bersama Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP) Rutan Raha.

Baca Juga :  Menikmati Wisata Pesisir Tanjung Pinang di Mubar

Tanpa sungkan, Silvester tampak menikmati momen makan bersama puluhan tahanan di Rutan Raha. Menu makanan yang disantap pun sama dengan yang disajikan ke para tahanan.

Makan bersama tersebut merupakan bentuk kepedulian Kanwil Kemenkumham Sultra kepada warga binaan yang ada di jajarannya. Menurut Silvester, pendekatan yang humanis merupakan implementasi pelayanan terbaik dan bentuk edukasi terhadap warga binaan.

Baca Juga :  Kemenkumham Raih Predikat Kepatuhan dari Ombudsman RI

“Mari kita berikan pelayanan yang penuh keramah-tamahan, yang humanis dan selalu gunakan hati. Mereka adalah bagian dari kita dan kita adalah pelayanan untuk mereka,” ungkapnya.

Kepala Divisi Pemasyarakatan H Muslim mengungkapkan, kegiatan seperti ini baru pertama di Sultra semenjak Kemenkumham dijabat Silvester.

“Ini suatu hal yang luar biasa dimana Pak Kakanwil duduk makan bersama warga binaan. Makan apa yang dimakan juga teman-teman warga binaan. Baru pertama saya temui ada Kakanwil yang lakukan hal ini,” ungkap H Muslim.

Baca Juga :  Kemendikbud Buka Beasiswa S2-S3 bagi Guru dan Tendik, Segera Daftar

Usai makan bersama, Kakanwil meminta kepada petugas dan juga WBP untuk bersama-sama menjaga keamanan dan ketertiban Rutan Raha.

“Teman-teman warga binaan dan juga petugas, saya minta tetap patuhi aturan yang ada. Saling menghargai, saling mengingatkan dan saling menguatkan,” ujarnya. Adm

0 0 votes
Article Rating
Subscribe
Notify of
guest

0 Comments
Oldest
Newest Most Voted
Inline Feedbacks
View all comments
0
Would love your thoughts, please comment.x
()
x