SULTRABERITA ID, KENDARI – Jelang Idulfitri 1441 H, PT Asuransi Kredit Indonesia (Askrindo) Persero menyiapkan ribuan paket sembako yang dibagi ke sejumlah provinsi di Indonesia terdampak Covid-19.
BACA JUGA :
- CEO Tempo Digital Dijadwalkan Hadir di Kendari Lantik AMSI Sultra
- APBN Tekor Rp204,2 T hingga Pertengahan 2025, Ini Biang Keroknya
- Gubernur Sultra Jadi Irup Peringatan Hari Bhayangkara ke-79
- Sejarah Hari Bank Indonesia 5 Juli dan Bedanya dengan HUT BI
- Empat Unit Pertamina Patra Niaga Sulawesi Bersinar di BUMN Track CSR Awards
Termasuk di Sultra, BUMN ini kembali melakukan aksi donasi sebagai bentuk kepedulian.
Paket sembako terdiri dari 5 kilogram beras, 1 kilogram gula pasir, 2 minyak goreng, minuman soft drink, 2 kilogram terigu, susu kaleng dan teh celup disebar ke warga miskin terdampak Corona.
Program Corporate Social Responsibility (CSR) bertajuk Askrindo Peduli, perusahaan plat merah ini secara kontinyu menyebar paket sembako guna meringankan beban masyarakat.
Bukan hanya itu, PT Askrindo dibawah kendali BUMN ini juga telah menyalurkan alat pelindung diri atau APD ke Gugus Tugas Covid-19 dihampir seluruh provinsi di Indonesia.
Kepala Cabang PT Askrindo Kendari, Syahruddin mengungkapkan paket sembako ini merupakan lanjutan program kepedulian PT Askrindo bagi masyarakat untuk memenuhi kebutuhan pokok jelang Idulfitri di tengah pandemi covid-19.
“Bantuan berasal dari CSR PT agar dialokasikan untuk kemanusiaan dengan maksud membantu masyarakat terdampak covid-19 di Indonesia. Sementara APD diberikan ke Pemerintah Provinsi dan kabupaten agar membantu seluruh medis yang menangani pasien selama wabah,” katanya.
Syahruddin menambahkan bawah PT Askrindo terus berkomitmen mendukung segala upaya penanganan dan antisipasi Covid-19, termasuk membantu masyarakat miskin terdampak.
Khusus PT Askrindo Kendari, paket sembako telah disalurkan pada tiga kabupaten yaitu Kabupaten Konawe, Konawe Selatan dan Kota Kendari.
“Kami telah menyalurkan paket sembako di tiga kabupaten, diantaranya di daerah pesisir di Suku bajo,” kata Syahruddin, diwawancarai usai menyaluran paket sembako, Kamis 21 Mei 2020.
Warga penerima paket sembako sendiri telah melalui tahap survey agar bantuan tepat sasaran.
PT Askrindo Cabang Kendari, lanjut Syahruddin, telah menyalurkan ratusan APD ke Gugus Tugas Kota Kendari dan puskesmas yang berada di daerah perbatasan seperti Puskesmas Puuwatu dan Puskesmas Poasia. Adm