BERITA TERKINICORNERPOLITIKPROFIL

AJP Klaim Disokong Delapan Menteri Golkar di Kabinet Prabowo Jika Lolos Jadi 01 Kendari

×

AJP Klaim Disokong Delapan Menteri Golkar di Kabinet Prabowo Jika Lolos Jadi 01 Kendari

Sebarkan artikel ini

LAJUR.CO, KENDARI – Pasangan Calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota Kendari nomor 4, Aksan Jaya Putra (AJP) dan Andi Sulolipu (ASLI), menggelar kampanye akbar bertemakan “2024 Kendari Bisa Bersama AJP-ASLI” di Lapangan Benu-Benua, Kota Kendari Kamis (21/11/2024).

Kampanye terbuka tersebut dimeriahkan penampilan sejumlah artis ibukota seperti grup band Wali, Sukma KDI, serta Shine of Black. Aksi manggung para artis tersebut yang berhasil menghipnotis perhatian warga Kendari yang hadir meramaikan kampanye duet ASLI.

Acara tersebut tidak hanya menjadi ajang hiburan bagi masyarakat Kota Kendari, tetapi juga menjadi sarana menyampaikan visi dan misi pasangan nomor 4 menjelang puncak pemilihan Wali Kota Kendari pada 27 November 2024.

Aksan Jaya Putra menyampaikan komitmennya untuk menjadikan Kota Kendari sebagai kota yang sejahtera, inovatif, dan berdaya saing.

Baca Juga :  Ucapkan Selamat HUT ke-79 Brimob, Andap Budhi Ulas Sejarah Berdirinya Korps Brimob

“Kami hadir di tempat ini untuk meyakinkan Bapak-Ibu sekalian. Kami adalah pasangan terbaik untuk membangun Kota Kendari kedepannya. Semua program kami realistis semua bisa kita lakukan,” ucap Aksan Jaya Putra, Kamis (21/11/2024).

Ia menyampaikan rasa optimisme, pembangunan Kota Kendari bakal mendapat support penuh dari pusat jika dirinya lolos sebagai 01 Kota Kendari. Sebab, kini ada delapan menteri Golkar yang kini duduk di kabinet Presiden Prabowo. Ia memastikan agenda pembangunan Kota Kendari sesuai visi misi yang yang ia susun akan berjalan mulus karena mendapat sokongan dari delapan menteri tersebut.

Adapun delapan menteri Golkar di Kabinet Prabowo yaitu Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral Bahlil Lahadalia, Menteri Koordinator Bidang Perekonomian Airlangga Hartarto, Menteri Kependudukan dan Pembangunan Keluarga Wihaji, Menteri Agraria dan Tata Ruang/Kepala Badan Pertanahan Nasional Nusron Wahid, Menteri Usaha Mikro Kecil dan Menengah Maman Abdurrahman, Menteri Pemuda dan Olahraga Dito Ariotedjo dan Menteri Komunikasi dan Digital Meutya Hafid, Menteri Perindustrian Agus Gumiwang Karyasasmita.

Baca Juga :  Ini 4 Cafe Estetik Lokasi Nobar Indonesia vs Jepang Paling Seru di Kota Kendari

Kata Aksan, program “Kendari Bisa” bertujuan mennyejahterahkan masyarakat Kota Lulo yang ia canangkan sejak tahun 2020 dapat terealisasi cepat lewat dukungan penuh delapan menteri Golkar di kabinet presiden RI saat ini.

Sementara itu, ASLI juga menyatakan komitmennya untuk memastikan layanan pendidikan gratis, kesehatan, dan pemberdayaan UMKM.

“Pada saat AJP jadi Wali Kota, tidak akan dipersulit masalah administrasi. Tidak akan ada lagi adik-adik yang tidak bisa masuk sekolah karena uang, dan tidak ada lagi rumah sakit yang sampai tidak menerima pasien karena masalah administrasi. Maka pilih nomor empat yang menjawab itu semua,” kata Andi Sulolipu.

Baca Juga :  Sinergi DLH Provinsi Sultra dan Yakult Indonesia Atasi Sampah Plastik

Selain itu, ia juga akan memberdayakan UMKM di Kota Kendari dengan memberi bantuan modal usaha, tempat, dan promosi agar UMKM lebih berkembang.

Calon wakil walikota nomor urut empat itu berharap agar pembangunan di Kota Kendari dilakukan dengan cara baik, bukan dengan emosi dan tidak hanya menyatukan satu atau dua orang saja.

“Oleh karena itu, izinkan orang tua, keluarga, masyarakat bantu kami. Jangan tinggalkan kami. Tolong pilih nomor empat. Demikian, mudah-mudahan tanggal 27 kita menang,” ungkap Andi Sulolipu.

Laporan : Ika Astuti

0 0 votes
Article Rating
Subscribe
Notify of
guest

0 Comments
Oldest
Newest Most Voted
Inline Feedbacks
View all comments
0
Would love your thoughts, please comment.x
()
x