BERITA TERKINIHEADLINE

Fakultas Kehutanan & Ilmu Lingkungan UHO Beri Edukasi Dini Tips Olah Sampah Konsep 3R

×

Fakultas Kehutanan & Ilmu Lingkungan UHO Beri Edukasi Dini Tips Olah Sampah Konsep 3R

Sebarkan artikel ini

LAJUR.CO, KENDARI — Fakultas Kehutanan dan Ilmu Lingkungan Universitas Halu Oleo (UHO) melalui Jurusan Ilmu Lingkungan, memberikan edukasi dini tentang teknik pengelolaan sampah berbasis konsep 3R (Reduce, Reuse, Recycle) kepada siswa-siswi SDN 100 Kendari, Kecamatan Kambu.

Dosen Ilmu Lingkungan UHO, Eka Rahmatiah Tuwu mengatakan, kegiatan tersebut merupakan bagian dari program pengabdian kepada masyarakat yang menjadi salah satu pilar dalam Tri Dharma Perguruan Tinggi. Mengusung tema “Edukasi Dini Pengelolaan Sampah dengan Konsep 3R”. kegiatan ini sengaja menyasar siswa kelas 2 SD sebagai upaya menanamkan kepedulian lingkungan sejak usia dini.

Baca Juga :  IM3 Gelar Pesta Hadiah 2025: Ada Grand Prize Mobil Listrik Buat Pelanggan, Cek Infonya di Sini!

Tujuan utama kegiatan edukasi adalah untuk mengenalkan kepada anak-anak pentingnya pengelolaan sampah yang ramah lingkungan. Konsep 3R yang dikenalkan mencakup pengurangan sampah (reduce), penggunaan kembali barang layak pakai (reuse), serta mendaur ulang barang bekas (recycle). Materi disampaikan melalui metode pembelajaran yang interaktif dan menyenangkan, seperti penyampaian materi dengan bahasa sederhana, pemutaran video edukatif, serta demonstrasi hasil kerajinan tangan dari barang bekas.

Baca Juga :  Investor Pasar Modal Sultra Tembus 100 Ribu, Separuhnya Mahasiswa & Pelajar

Sebagai bentuk dukungan terhadap pengurangan penggunaan plastik sekali pakai, panitia kegiatan juga membagikan tumbler kepada seluruh siswa peserta. Ini menjadi salah satu langkah nyata dalam mendorong kebiasaan ramah lingkungan di kalangan anak-anak.

Kepala Sekolah SDN 100 Kendari, Walmiati, menyambut baik kegiatan tersebut. Ia menyampaikan bahwa edukasi seperti ini sangat penting dalam menanamkan sikap peduli lingkungan kepada anak-anak sejak dini. “Dengan adanya edukasi ini, anak-anak tidak hanya belajar teori, tetapi juga dapat melihat dan memahami bagaimana sampah bisa diolah menjadi sesuatu yang bermanfaat. Ini sejalan dengan program pembelajaran karakter di sekolah,” ujarnya.

Baca Juga :  Bupati & Wali Kota di Sultra Diimbau Tak Keluar Daerah Selama Event Rakornas PHD 2025

Program edukasi dini tentang teknik pengelolaan sampah berbasis konsep 3R menjadi wujud nyata kontribusi Jurusan Ilmu Lingkungan UHO dalam meningkatkan kesadaran lingkungan di tengah masyarakat, khususnya generasi muda.

“Diharapkan, melalui kegiatan ini, kebiasaan baik dalam mengelola sampah dapat tumbuh sejak dini dan diterapkan secara konsisten baik di sekolah maupun di rumah,” kata Rahmatiah. Adm

0 0 votes
Article Rating
Subscribe
Notify of
guest

0 Comments
Oldest
Newest Most Voted
Inline Feedbacks
View all comments
0
Would love your thoughts, please comment.x
()
x