LAJUR.CO, KENDARI – Presiden Republik Indonesia Prabowo Subianto menyumbangkan sebanyak 18 ekor sapi pada perayaan Iduladha tahun 2025. Belasan ekor sapi tersebut akan didistribusikan ke 17 kabupaten/kota di Bumi Anoa sebelum momen hari raya kurban.
Pelaksana Tugas (Plt) Kepala Dinas Tanaman Pangan dan Peternakan (Distanak) Sulawesi Tenggara (Sultra), Prof. Muh. Taufik mengatakan, khusus untuk jatah Pemerintah Provinsi Sultra, sapi kurban dari Presiden RI dipilih dari jenis sapi Limosin.
Sapi tersebut berasal dari kawasan sentra peternakan di Lambusa, Kecamatan Konda, Kabupaten Konawe Selatan (Konsel).
“Jenisnya Limosin, dari peternakan lokal sini,” kata Prof. Muh. Taufik, Senin (2/6/2025).
Untuk menjamin seluruh sapi kurban Presiden RI tiba tepat waktu sebelum hari H di seluruh daerah, Distanak Sultra telah melakukan koordinasi dengan pemerintah kabupaten/kota guna memastikan proses administrasi telah rampung. Dengan demikian, tahapan distribusi ternak kurban dapat dilakukan mulai pekan ini.
“Alhamdulillah, secara administrasi tadi di rapat sudah selesai. Sekarang proses distribusi ke lokasi masing-masing calon penerima,” sambung Prof. Taufik.
Koordinasi dan pemantauan secara cermat dilakukan demi menjamin kesehatan hewan kurban bebas dari penyakit berbahaya sehingga aman untuk dikonsumsi.
“Kami tadi juga memberikan pengarahan ke seluruh kabupaten/kota agar mengawal proses penyembelihan, wajib mengikuti aturan secara syariah, dan memastikan kesehatan hewan kurban benar-benar terjamin,” ucapnya.
Distanak menargetkan pada tanggal 5 Juni 2025, seluruh sapi sumbangan Presiden RI sudah berada di lokasi masjid yang menjadi pusat penyembelihan hewan kurban.
Khusus kurban Presiden Prabowo yang disumbangkan untuk Pemprov Sultra, jenis sapi Limosin akan ditempatkan di salah satu masjid di kawasan THR Kota Kendari. Lokasi ini dipilih sebagai tempat penyembelihan hewan kurban Presiden Prabowo di Sultra pada tahun 2025. Adm