SULTRABERITA.ID, KENDARI – Aplikasi WhatsApp saat ini tengah mengalami eror. Sejumlah pengguna WhatsApp di Sulawesi Tenggara mengeluhkan gangguan pengiriman gambar dan video melalui aplikasi pesan smarphone tersebut, Minggu 19 Januari 2020.
Pantauan SULTRABERITA.ID, gangguan layanan aplikasi WhatsApp terjadi sekitar pukul 19.00 Wita. Eror hanya terjadi pada layanan pengiriman pesan gambar dan video. Sementara pengiriman pesan text masih berjalan normal.
BACA JUGA :
- Masa Jabatan Rektor UHO Diperpanjang, Ini Alasan Kementerian
- Pemuda Asal Sulawesi Tenggara Ciptakan Search Engine ‘Google’ Karya Anak Bangsa
- Langit RI Bakal Tertutup Awan, BMKG Ingatkan Siaga Sepekan ke Depan
- Musim Hujan & Cuaca Dingin: Awas, Ular Mengintai
- Wagub Hugua Sidak Progress Proyek Jalan Rusak Ruas Ronta-Lambale Butur
“Nda bisa kirim gambar dan video. Sama ji,” keluh Andi Loppes Eba salah seorang pengguna layanan WhatsApp.
Keluhan erornya layanan WhatsApp rupanya tidak hanya terjadi di Sultra. Seluruh pengguna aplikasi berbasis koneksi internet itu menyampaikan hal sama.
Dikutip Liputan6.com, pengguna WhatsApp melalui Twitter ‘berteriak’ tak bisa mengirim foto dan video. Tekno Liputan6.com pun merasakan hal serupa.
Masalah ini tak hanya dihadapi pengguna di Indonesia, tetapi juga di beberapa negara.
Pantauan Tekno Liputan6.com melalui situs web Down Detector, Minggu (19/1/2020), WhatsApp down di sebagian negara di Timur Tengah dan Eropa. Adm