LAJUR.CO, KENDARI – Gubernur Sulawesi Tenggara (Sultra) Ali Mazi menyatakan akan mendukung perpanjangan masa jabatan Dr Bahri sebagai Penjabat Bupati Muna Barat.
Politisi NasDem itu memastikan nama Direktur Perencanaan Keuangan Daerah Kemendagri itu tetap masuk dalam daftar prioritas usulan calon Pj Bupati Mubar yang bakal diajukan gubernur ke pemerintah pusat pada Mei mendatang.
Kabar tersebut disampaikan Ali Mazi saat roadshow tatap muka bersama tokoh masyarakat Kabupaten Mubar, Selasa (7/3/2023).
“Kalau memang kita diwajibkan mengusulkan satu nama saja. Maka tidak akan berat karena hanya Bahri yang nantinya saya usulkan,” ucap Ali Mazi.
Sebagaimana diketahui, Dr Bahri dilantik sebagai Pj Bupati Mubar pada 27 Mei tahun 2022. Sesuai perundang-undangan masa jabatan penjabat kepala daerah maksimal satu tahun. Praktis, periode pemerintahan Dr Bahri tinggal beberapa bulan saja.
Masa jabatan tersebut selanjutnya dapat diperpanjang dengan orang yang sama maupun orang yang berbeda.
Ali Mazi mengatakan mengapresiasi kinerja Dr Bahri selama memimpin Kabupaten Mubar. Inilah mengapa ia mendukung perpanjangan masa jabatan jebolan IPDN itu untuk melanjutkan roda pemerintahan di Bumi Laworo hingga kepala daerah defensif hasil Pilkada dilantik.
“Nantinya ada tiga nama yang bakal di usulkan dan salah satunya adalah Penjabat Bupati Muna Barat,” ungkap Ali Mazi. Adm