LAJUR.CO, KENDARI – Kepala Seksi Operasi dan Siaga SAR Kendari, Hidayat dimutasi ke Kantor Pencarian dan Pertolongan (KPP) Kelas A Sorong. Prosesi serah terima jabatan ini dilaksanakan pada Selasa (7/11/2023) di Aula Gedung Utama KPP Kendari.
Posisi Hidayat di Basarnas Sorong masih sama dengan jabatannya selama bertugas di KPP Kendari yakni Kepala Seksi dan Siaga SAR. Dirinya menggantikan Saiful Winanarta. Mutasi keduanya berdasarkan Surat Keputusan Kepala Badan Nasional Pencarian dan Pertolongan Nomor : SK.KBSN-07/KP.03.06/X/BSN-2023 tertanggal 23 Oktober 2023.
“Hari ini serah terima jabatan antara dua Kepala Seksi & Siaga SAR Kendari dan Sorong. Hidayat pindah tugas ke Sorong dan Saiful Wijanarta yang sebelumnya kepala seksi dan siaga SAR Sorong pindah ke Kendari,” ucap Muhammad Arafah.
Acara serah terima jabatan disaksikan Kepala KPP Kendari Muhammad Arafah, bersama Kepala KPP Sorong Amiruddin AS. Para pejabat dan seluruh personil serta anggota Dharma Wanita Persatuan KPP Kendari turut menghadiri momen penting tersebut.
Dalam sambutannya, Muhammad Arafah menyampaikan agar promosi, mutasi dan rotasi jabatan dimanfaatkan untuk menambah wawasan dan pengalaman demi pengembangan karir.
“Mutasi ini hal biasa dalam organisasi untuk pengembangan karir, menambah wawasan, pengalaman, semua itu untuk berkembangnya organisasi,” pungkas Muhammad Arafah. Red