BERITA TERKINIHEADLINEPOLITIK

Radhan Nur Alam ke Herry Asiku : Golkar Lebih Dekat Dengan Milenial AMPI

×

Radhan Nur Alam ke Herry Asiku : Golkar Lebih Dekat Dengan Milenial AMPI

Sebarkan artikel ini

SULTRABERITA.ID, KENDARI – Terpilihnya Ketua DPD II Golkar Konawe Utara (Konut), Herry Asiku sebagai Ketua DPD I Golkar Sultra periode 2020-2025 membawa semangat baru bagi organisasi sayap partai beringin yang tergabung dalam Angkatan Muda Pembaharuan Indonesia (AMPI) Sultra.

BACA JUGA :

Baca Juga :  PT Vale Dukung Kawasan Wisata Jadi Sumber Ekonomi

Hadir dalam agenda Musda X Partai Golkar Sultra, Ketua AMPI Sultra, Radhan Algindo Nur Alam berharap Ketua DPD Golkar Sultra yang terpilih lebih aktif bersama AMPI menggaet kaum milenial membesarkan Partai Golkar di Bumi Anoa.

“Kita harapkan bisa menganyomi dan merangkul kalangan milenial yang tergabung di AMPI. Banyak program yang lebih pro ke generasi muda. Insya Allah AMPI akan selalu mensuport ketua yang telah terpilih. Saya pikir yang bertarung adalah senior kader Golkar terbaik dan teladan kami. Kita akan membesarkan Partai Golkar dengan jiwa milenial,” papar putra Nur Alam, Rabu 11 Maret 2020.

Baca Juga :  Pelanggan Kalla Toyota Kendari Dapat Hadiah Grand Prize Motor Benelli

Gayung bersambut, saat memberi sambutan pasca terpilih secara aklamasi sebagai Ketua DPD I Golkar Sultra, Herry Asiku tak lupa menyampaikan apresiasi atas dukungan AMPI Sultra dalam penyelenggaraan Musda X Partai Golkar Sultra.

Ia menegaskan, Partai Golkar dan AMPI akan terus seiring sejalan mengembalikan kejayaan partai Golkar sebagai parpol terbesar di tanah air.

Baca Juga :  KPK Tetapkan Adik Bupati Muna Tersangka Baru Dana PEN

Kata dia dukungan AMPI sangat penting bagi kemenangan Partai Golkar menjalankan kerja-kerja politik dalam perhelatan Pilkada, Pileg dan Pilpres 2024.

Sebagaimana diketahui, Wakil Ketua DPRD Sultra itu menyatakan Golkar telah satu suara mengusung kader dalam perhelatan pesta demokrasi.

Khusus untuk Pilgub mendatang, kata Herry, Golkar mantap mendorong Ridwan Bae sebagai Calon Gubernur Sultra berikutnya. Sementara di ajang Pilpres 2024, parpol ini sepakat mennggolkan Ketua DPP Partai Golkar, Airlangga Hartanto sebagai Capres pasca Jokowi. Adm

0 0 votes
Article Rating
Subscribe
Notify of
guest

0 Comments
Oldest
Newest Most Voted
Inline Feedbacks
View all comments
0
Would love your thoughts, please comment.x
()
x