BERITA TERKINIKESEHATANNASIONAL

8 Tips Kuat Berpuasa, Tubuh Tetap Bugar Sepanjang Bulan Puasa

×

8 Tips Kuat Berpuasa, Tubuh Tetap Bugar Sepanjang Bulan Puasa

Sebarkan artikel ini
Ilustrasi. Foto : Ist

LAJUR.CO, JAKARTA – Bulan puasa sebentar lagi tiba. Saat puasa, tubuh menahan untuk tidak makan dan minum selama 12 jam. Selama itu juga, tubuh kekurangan cairan sehingga dibutuhkan beberapa tips agar tubuh tetap bugar selama beribadah.

Saat puasa penting untuk menjaga kesehatan tubuh agar puasa tetap lancar dan berjalan dengan baik. Apa aja tips kuat puasa agar tubuh tetap bugar selama beribadah? Simak penjelasan di bawah ini.

1. Pastikan Terhidrasi Dengan Baik 
Saat puasa kondisi tubuh sudah pasti kekurangan cairan selama beberapa jam. Maka penting untuk memenuhi kebutuhan cairan selama puasa. Pastikan Anda memenuhi kebutuhan cairan dengan minum air putih yang cukup selama puasa.

Anjuran untuk minum air putih adalah 2L/hari. Dengan aturan minum selama puasa ada 2 gelas saat berbuka puasa, 4 gelas di sela-sela antara buka hingga sahur, serta 2 gelas di sahur. Tujuannya untuk tubuh tetap terhidrasi dengan baik dan saat menjalani puasa tidak lemas.

2. Lakukan Aktivitas Ringan 
Meski sedang puasa, bukan berarti Anda harus bermalas-malasan dengan tiduran sepanjang hari. Bagi Anda khususnya yang sedang di rumah saja, Anda bisa lakukan kegiatan yang positif seperti beberes rumah, menyiram tanaman, atau mencari kegiatan freelance yang bisa dikerjakan di rumah.

Baca Juga :  Hadiri Talkshow Mata Garuda Sultra, Dwi Larso: Kaum Intelektual Jadi Lokomotif Kemajuan 

Dengan aktivitas ringan, bisa membantu Anda sedikit melupakan waktu dan rasa lapar, loh. Tapi, jangan terlalu memforsir tenaga ya biar tetap bisa menjalani puasa hingga full.

3. Mengonsumsi Makanan yang Mengandung Serat, Protein, dan Karbohidrat. 
Tips kuat puasa agar tubuh tetap bugar selama puasa adalah dengan menjaga dan mengonsumsi makanan yang mengandung serat, protein, dan karbohidrat. Pasalnya dengan mengonsumsi makanan yang mengandung serat, tubuh akan lebih lama memproses makanan tersebut. Anda bisa mengkonsumsi sayuran hijau dan buah saat berbuka ataupun sahur. Selain mengandung serat, penting juga untuk mengkonsumsi protein dan karbohidrat.

4. Tidur yang Cukup 
Tips selanjutnya adalah dengan menjaga pola tidur yang baik dan cukup. Jangan begadang untuk menunggu sahur. Jika Anda sedang bekerja, maka pola tidur yang baik adalah tidur setelah sholat taraweh dan tidur satu jam setelah sahur.

Baca Juga :  Kurangi Sampah, Ini 4 Cara Mudah Terapkan Gaya Hidup Guna Ulang

5. Kurangi Mengonsumi Kafein 
Banyak orang yang memilih minum kafein saat buka puasa dengan jumlah yang banyak. Hal ini karena mereka beralasan tidak minum kopi seharian sehingga mereka “balas dendam” pada saat buka. Padahal minum kopi adalah hal yang harus dihindari karena selain menjaga tetap on sepanjang hari hal ini akan membuat Anda tetap terjaga sampai sahur. Tentu tidak baik buat kesehatan tubuh apalagi saat puasa karena bisa menyebabkan Anda lemas dan ngantuk. Sebisa mungkin hindari mengkonsumsi kafein.

6. Coba Mandi Dengan Air Dingin 
Tips selanjutnya agar puasa kuat seharian yaitu dengan mandi air dingin sehari-hari. Mandi air dingin dapat membuat tubuh lebih fresh dan segar. Apalagi jika Anda lupa sahur, penting untuk mandi air dingin agar Anda lebih semangat dan segar ketika beraktivitas sehari-hari.

Baca Juga :  Kebakaran Depo Pertamina Plumpang: Kronologi dan Jumlah Korban Sejauh Ini

7. Jangan Makan Gorengan Secara Berlebihan
Makanan favorit banyak orang ketika berpuasa adalah gorengan. Dapat dipastikan gorengan selalu menjadi takjil setiap berbuka. Tapi sayangnya, makan gorengan berlebihan dapat menyebabkan tubuh Anda tidak sehat dan bisa menyebabkan terkena jantung. Jadi, cobalah untuk mengganti menu takjil dengan menu yang lain.

8. Jaga Porsi Makan 
Tips terakhir adalah dengan menjaga porsi makan. Biasanya orang akan kalap dan makan dalam jumlah yang banyak ketika berbuka. Mereka akan beralasan untuk mengisi energi selama seharian berpuasa. Padahal makan dalam jumlah yang banyak akan membuat Anda mengantuk dan perut akan menjadi kembung. Jadi, makan dalam jumlah yang sesuai aja ya. Sesuatu yang berlebihan tidak akan baik.

Dengan mengikuti tips kuat puasa ini, Anda dapat menjalani ibadah dengan kuat dan sehat serta memaksimalkan manfaat puasa bagi kesehatan tubuh dan spiritual Anda. Adm

Sumber : Tempo.co





0 0 votes
Article Rating
Subscribe
Notify of
guest

0 Comments
Oldest
Newest Most Voted
Inline Feedbacks
View all comments
0
Would love your thoughts, please comment.x
()
x