BERITA TERKINIHEADLINE

Mengenal Rasman Manafi, Pj Wali Kota Baubau yang Gantikan Ahmad Monianse

×

Mengenal Rasman Manafi, Pj Wali Kota Baubau yang Gantikan Ahmad Monianse

Sebarkan artikel ini

LAJUR.CO, KENDARI – Masa jabatan La Ode Ahmad Monianse sebagai Wali Kota Baubau berakhir pada Minggu, 24 September 2023. Kursi kepemimpinan daerah tersebut tidak dibiarkan kosong.

Sebelumnya, nama Asisten Deputi Pengelolaan Ruang Laut dan Pesisir di Kementerian Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi (Kemenko Marves), Muh. Rasman Manafi menguat sebagai pengganti Ahmad Monianse itu.

Baca Juga :  Tim SAR Sisir Perairan Malaoge Buton, Cari Tiga Orang Nelayan Hilang

Pengambilan sumpah Rasman Manafi sebagai Pj Wali Kota Baubau itu dilaksanakan secara bersamaan dengan pelantikan Harmin Ramba sebagai Pj Bupati Konawe, Senin (25/9/2023).

Rasman Manafi merupakan putra daerah berdarah Buton. Dirinya menyelesaikan pendidikan di Universitas Halu Oleo (UHO) Kendari dan mendapat gelar S2 dan S3 di Institut Pertanian Bogor (IPB).

Baca Juga :  Sulkarnain Kadir Tersangka Baru Kasus Suap Alfamidi: Minta Imbalan Rp100 Juta Plus Saham!

Sosok kelahiran Kendari, 7 November 1973, merupakan anak pertama pasangan H Manafi dan Hj Rasiah. H. Manafi yang berasal dari Kaledupa pernah menjabat sebagai Kepala Biro Statistik Kabupaten Kolaka dan Kota Baubau.

Selama masih mengenyam bangku perkuliahan, Rasman aktif di organisasi kemahasiswaan seperti Senat Mahasiswa Faperta UNHALU, HIMAGRO, FKK HIMAGRI, dan HMI. Red

0 0 votes
Article Rating
Subscribe
Notify of
guest

0 Comments
Inline Feedbacks
View all comments
0
Would love your thoughts, please comment.x
()
x