SULTRABERITA.ID, KENDARI – Juru bicara pemerintah untuk penanganan virus coronaAchmad Yurianto kembali mengikatkan enam arahan Presiden Joko Widodo untuk mencegah penyebaran Covid-19 yang disebabkan virus corona.
Menurut Yuri, pemerintah akan melakukan pengujian sampel secara masif dan melakukan pelacakan secara aktif terhadap dugaan kontak dekat dari penderita Covid-19.
BACA JUGA:
- Polisi Amankan Mahasiswa Teknik UHO yang Aniaya Kekasihnya di Rumah Kost
- Oknum Security Lecehkan Penghuni BTN Baruga Nusantara, Polisi Kejar PelakuÂ
- Masyarakat Harus Perhatikan Hal-hal Ini Saat Ingin Melakukan Pinjol
- Terlibat Kasus Pengeroyokan, Empat Mahasiswa Teknik UHO Diboyong Masuk Rutan
- Jangan Disepelekan! Penyakit Hipertensi Bisa Picu Serangan Jantung di Usia Muda
“Ini menjadi penting dan di sinilah letak kerja sama itu dibutuhkan. Upaya tersebut perlu diikuti dengan langkah-langkah disiplin tinggi oleh mereka yang melakukan isolasi mandiri,” ujar Yuri dalam konferensi pers di Graha BNPB, Sabtu (18/4/2020).
Sehingga, pelaksanaan isolasi mandiri secara tepat harus dilakukan masyarakat secara konsisten.
Kedua, mereka yang melakukan isolasi tersebut dapat memanfaatkan layanan konsultasi medis dengan menggunakan teknologi atau telemedik.
Saat ini, kata Yuri, sudah banyak platform yang disiapkan sehingga langkah ini dapat mengurangi kunjungan ke rumah sakit.
“Ini juga dapat mengurangi risiko terjadinya penularan selama berada di rumah sakit,” tuturnya.
Ketiga, masyarakat diminta melakukan komunikasi secara detail dan transparan kepada semua pihak.
“Komunikasi ini menjadi penting dalam rangka untuk menyatukan pendapat, menyatukan persepsi, agar kita bisa menyatukan sikap, menyatukan tindak dalam rangka untuk memutus dan membendung sebaran Covid-19 ini,” ujar Yuri.
Keempat, Yuri mengingatkan mengenai penegakan hukum.
Sebab saat ini masih saja terjadi penyebaran informasi palsu yang dapat menggelisahkan masyarakat.
Yang kelima, Yuri menyampaikan bahwa semua pihak harus melakukan upaya untuk memberikan dan memastikan jaminan arus logistik dengan lancar.
Baik arus logistik dari pusat sampai ke daerah, maupun arus logistik dari gudang-gudang logistik sampai ke daerah-daerah.
Terakhir, Yuri menekankan kembali terkait kebijakan stimulus ekonomi yang telah dibuat oleh pemerintah.
Stimulus tersebut harus betul-betul tepat sasaran. Stimulus ekonomi ini difokuskan pada pemutusan rantai penularan Covid-19.
“Melalui enam arahan tersebut, penyebaran Covid-19 diharapkan tidak semakin meluas dan berdampak ke berbagai sektor kehidupan di masyarakat,” tambah Yuri. Adm
Sumber: kompas.com
Judul: https://nasional.kompas.com/read/2020/04/18/17434631/pemerintah-kembali-tekankan-6-arahan-presiden-untuk-cegah-persebaran-covid?page=all#page3