LAJUR.CO, KENDARI – Telkomsel Branch Kendari menggelar acara Buka Puasa Bersama di Swiss Bellotel Kendari, Kamis (20/3/2024). Ceremonial silahturahmi tersebut dihadiri manajemen Telkomsel dari Area dan Regional Sulawesi, keluarga besar Branch Kendari, serta mitra perusahaan.
Kegiatan Buka Puasa Bersama Telkomsel merupakan bagian dari roadshow Telkomsel Siaga RAFI Pamasuka 2025 dengan tema “Jadikan Ramadan Terbaikmu.”
Acara tersebut tidak hanya menjadi momen mempererat tali silaturahmi di antara para karyawan dan mitra, tetapi juga sebagai ajang berbagi kebahagiaan dan kebaikan selama bulan Ramadan.
Saat acara berlangsung, Telkomsel menyerahkan donasi untuk Panti Asuhan As Shabri dan Panti Asuhan Al Mu’minin di Kota Kendari, bingkisan untuk adik-adik panti serta pemberian sembako untuk masyarakat prasejahtera.
Selain itu, juga dilakukan sesi apresiasi kepada tim sales force yang telah berkontribusi dalam berbagai program perusahaan, serta penyerahan hadiah pelanggan dari program Undi-Undi Hepi.
Manager Household Consumer Branch Kendari Telkomsel Mahmud Hilaluddin mengatakan “Melalui acara ini, kami berharap dapat semakin mendekatkan diri kepada masyarakat dan memberikan kontribusi positif dalam meningkatkan kualitas kehidupannya, khususnya dalam menjalani bulan Ramadan.
Dengan tema ‘Jadikan Ramadan Terbaikmu’, dapat membawa manfaat bagi masyarakat luas dan mendorong semangat berbagi di antara semua pihak.”
Sebelumnya, Selasa (18/3/2025), Telkomsel di Kendari juga telah berbagi melalui Corporate Social Responsibility (CSR) melalui Pemeriksaan Kesehatan dan Pemberian Nutrisi untuk Ibu dan Balita di Kelurahan Nambo serta Pelatihan Keterampilan Perempuan di Kelurahan Rahandouna, Kota Kendari.
Dengan terselenggaranya acara Buka Puasa Bersama dan program sosial tersebut, Telkomsel Branch Kendari berharap dapat terus menumbuhkan semangat kebersamaan serta memberikan manfaat nyata bagi masyarakat.
Kegiatan ini menjadi bukti bahwa Ramadan bukan hanya tentang menahan diri, tetapi juga tentang berbagi dan saling mendukung. Telkomsel akan terus berupaya menghadirkan program-program yang memberikan dampak positif dan berkelanjutan bagi pelanggan serta komunitas. Adm