SULTRABERITA.ID, KENDARI – Kabupaten Buton menambah daftar daerah di Sulawesi Tenggara (Sultra) yang masuk dalam zona merah penyebaran wabah Corona.
Cukup lama bertahan dalam zero coronavirus di Sultra, Gugus Tugas Covid-19 Sultra mengumumkan jika dua dari lima kasus baru Corona di Sultra di-update Jumat 5 Juni 2020 berasal dari kabupaten digawangi La Bakry.
BACA JUGA :
- Tim Asistensi Bahas 15 Program Prioritas ASR-Ir Hugua 100 Hari Pascapelantikan
- Tenggelam di Saluran Irigasi, Bocah Perempuan Konawe Ditemukan Tewas
- Keuntungan Sertifikasi Halal untuk Pelaku Usaha
- Damkar Kendari Tangkap Ular Panjang 3 Meter di Pemukiman Warga Abeli
- 7 Penyakit Akibat Pembuluh Darah Pecah dan Penyebabnya
Tak hanya itu saja, Kabupaten Buton juga mencatatkan satu kasus PDP (Pasien Dalam Pengawasan) meninggal yang kini terkonfirmasi positif Covid-19 berdasarkan hasil uji swab tenggorok.
Sebagaimana disampaikan Jubir Gugus Tugas Covid-19 Sultra, dr La Ode Rabiul Awal, tambahan satu kasus PDP meninggal dunia yang terkonfirmasi positif Corona terdata sebagai warga Kabupaten Buton.
Sementara itu, lima kasus baru konfirmasi positif Corona, dua diantaranya disumbang Kabupaten Buton. Dua kasus ini sekaligus menjadi temuan pertama pasien positif Corona di Buton.
Data terbaru ini membuat akumulasi warga Sultra terjangkit wabah Covid-19 bertambah menjadi 257 kasus.
“Kasus baru terdiri dari Buton 2 orang, Buteng 1 orang, Kolaka 1 orang dan Kolut 1 orang. Lima kasus baru ini dari 3 kasus dari BBLK Makassar dan 2 dari Lab Bahteramas,” rinci Dokter Wayong sapaan akrab.
Buton Batal Terapkan New Normal ?
Sebagai informasi, Kabupaten Buton menjadi satu dari lima daerah di Sultra yang mendapat restu dari Presiden RI dalam agenda penerapan kebijakan ‘New Normal’ yang resmi dimulai hari ini.
Praktis, kini bersisa empat daerah yang yang bertahan dengan status zero kasus positif Corona. Daerah tersebut adalah Kabupaten Buton Utara, Buton Selatan, Konawe Utara dan Konawe Kepulauan.
Sementara ada 13 kabupaten/kota di Sultra batal mendapat lampu hijau penerapan ‘New Normal’ lantaran temuan kasus konfirmasi positif Corona.
Daerah tersebut adalah Kota Kendari, Kota Baubau, Kabupaten Muna, Kabupaten Kolaka Utara, Kabupaten Kolaka, Kabupaten Kolaka Timur, Kabupaten Konawe, Kabupaten Konawe Selatan, Kabupaten Wakatobi, Kabupaten Bombana, Kabupaten Buton Tengah dan Kabupaten Muna Barat.
Selain adanya tambahan kasus baru, hari ini, Gugus Tugas Covid-19 Sultra menyampaikan kabar baik adanya tambahan 10 pasien Corona yang berhasil sembuh.
“Yang Sembuh terdiri Kolut 1 orang Konsel 2 orang, Kendari 3 orang dan Buteng 4 orang,” sambung Ketua IDI Sultra itu.
Jumlah pasien berhasil pulih dari infeksi virus berbahaya ini telah mencapai 141 orang dengan persentase kesembuhan yang terbilang tinggi yakni 54.86 persen.
Saat ini dari 157 kasus konfirmasi positif Corona, 111 pasien menjalani perawatan intensif di ruang isolasi.
Dalam rilis disampaikan, Dokter Wayong berpesan agar gugus tugas terus mengintensifkan program survaylans dan deteksi dini wabah Corona lewat rapid test maupun swab tenggorok bagi mereka yang bertatus kontak erat agar upaya memutus mata rantai penyebaran virus bisa berjalan maksimal. Adm
Sejauh Adm